Rabu, 01 Januari 2014

Roket dari Mesir Hantam Israel

foto
Asap membubung dalam sebuah ledakan dari serangan tentara Israel di Kota Gaza, Sabtu (17/11). AP/Hatem Moussa
"Para teroris di Semenanjung Sinai telah menembakkan roket-roket ke Israel pada Jumaat malam," tulis Jerusalem Post. "Roket-roket tersebut jatuh dekat sebuah kampung di tepi selatan Israel, menyebabkan beberapa kerosakan, tapi tak ada yang terluka."

Surat khabar lainnya, harian Haaretz, melaporkan, "Roket-roket ditembakkan dari Mesir ke wilayah Eshkol." Tapi tampaknya serangan-serangan pada Jumaat, 16 November 2012 tersebut tidak sampai menyebabkan kerosakan yang berarti.

Serangan dari arah Mesir itu terjadi sehari setelah sebuah roket jatuh dekat Tel Aviv. Pada hari yang sama, Jerusalem menjadi target serangan roket pihak Hamas di Jalur Gaza.

"Setelah Tel Aviv, ibu kota negara juga diserang: sebuah sirene tanda serangan udara telah berbunyi di Jerusalem dan di permukiman-permukiman sekitarnya pada Jumaat malam. Setelah penduduk melaporkan mendengar bunyi ledakan, pihak keselamatan menyatakan sebuah roket telah jatuh di wilayah Gush Etzion," tulis Ynet. Dilaporkan juga, ini merupakan sirene pertama di wilayah tersebut sejak angkatan bersenjata Israel atau IDF menyerang Gaza.

Weekly Standard | PHILIPUS PARERA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar